Metro jadi Penyelenggara Pasar Murah Bersubsidi

METRO,CAHYAMEDIA.CO.ID – Wakil Walikota Metro, Qomaru Zaman menghadiri Operasi Pasar Murah Bersubsidi dalam rangka stabilitas harga pangan pokok menjelang hari raya idul fitri 1424 Hijriah di Balai Kelurahan Mulyojati, Jumat (30/04/2021).

Dalam laporannya, Kadis Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Lampung, Elvira Umihanni, mengatakan, pasar bersubsidi tersebut hasil kerjasama dengan Pemerintah Provinsi Lampung, dan merupakan kepedulian pemerintah pada masa pandemi Covid-19 ini.

Adapun untuk komoditi bahan pangan yang dijual terdiri dari beras sebanyak 750 sak dengan kupon sebanyak 750 lembar.

Kemudian, minyak makan 2000 liter dengan kupon sebanyak 1000 lembar, masing-masing mendapatkan 2 liter, gula pasir sebanyak 2000 liter dengan kupon sebanyak 1000 lembar.

Kemudian tepung terigu 2000 kg masing-masing 1000 kupon dan telur 250 kg berkupon 250 lembar, serta 100 kg daging sapi dan 100 kg daging ayam.

“Pasar subsidi ini harganya jauh lebih murah dibanding harga pasar. Disini, kita bekerja sama dengan Pemerintah Kota Metro yang kemudian dalam prosesnya akan diantarkan dengan pamong dengan tetap menerapkan Prokes ketat”, katanya.

Dalam kesempatan tersebut, atasnama Pemkot Metro, Qomaru, menyampaikan ucapan terima kasih telah ditunjuk oleh Pemprov untuk melaksanakan pasar murah. “Harapannya, kegiatan pasar murah ini dapat berjalan dengan baik dan tepat sasaran”, katanya. (Duta)

Comment