Pemkab Lampung Selatan Serahkan Bantuan Korban Gempa Bumi Senilai Rp150 Juta Kepada Pemkab Cianjur

CAHYAMEDIA (CIANJUR) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan menyerahkan bantuan berupa uang tunai senilai Rp.150 juta untuk para korban bencana gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat.

Bantuan tersebut diserahkan oleh Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan Drs. Wahidin Amin, M. Si, kepada Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Cianjur Arief Purnawan di Kantor Pemkab Cianjur, pada Senin (26/12/2022).

Wahidin Amin mengatakan, bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian dari Pemkab Lampung Selatan atas musibah gempa bumi yang menimpa Kabupaten Cianjur. Dengan harapan, dapat sedikit membantu meringankan beban yang dialami oleh para korban bencana alam.

“Alhamdulillah, kami dari Pemkab Lampung Selatan telah menyerahkan bantuan uang tunai sebesar Rp.150 juta untuk para korban gempa bumi yang terjadi di Cianjur pada beberapa waktu yang lalu,” ujarnya.

Saat bantuan tersebut diberikan, lanjut Wahidin Amin, Arief Purnawan mewakili Pemkab dan masyarakat Cianjur merasa sangat bersyukur dan mengucapkan terimakasih kepada Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto beserta jajaran Pemerintah Daerah dan seluruh masyarakat Lampung Selatan. (ida)

Comment