Berhasil Tekan Angka Stunting hingga 3,61 Persen, Kemendagri Beri Apresiasi kepada Pemkab Lamsel

LAMSEL,CAHYAMEDIA.CO.ID – Keberhasilan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan (Lamsel) menekan angka stunting di daerah setempat hingga mencapai 3,61 persen, mendapat apresiasi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Capaian dan keberhasilan itu jauh dibawah target Nasional yang ditetapkan Presiden Jokowi pada Tahun 2024 yakni sebesar 14 persen.

Apresiasi tersebut disampaikan Kemendagri melalui Tim Inev II yang dipimpin Imam Almutakin saat kunjungan lapangan ke Desa Pasuruan, Kecamatan Penengahan melihat hasil kinerja pelaksanaan konvergensi percepatan penurunan stunting di desa setempat, Rabu (26/5/2021).

Imam Almutakin menyatakan, pihaknya sangat mengapresiasi apa yang dilakukan Pemkab Lamsel dalam percepatan penurunan stunting.

Bahkan ia juga mengakui kalau semangat jajaran Pemkab Lamsel dalam menuntaskan masalah stunting cukup tinggi. Hal itu seperti terlihat dari gerakan yang dimotori Duta Swasembada Gizi Kabupaten Lampung Selatan, Hj. Winarni Nanang Ermanto dalam melakukan berbagai langkah penurunan. (*/Rls)

Comment