- Masyarakat Tanjung Dalam Gotong Royong Bersihkan Lingkungan dan Buat Gapura Bambu
- KTNA Kabupaten Pringsewu Minta Pemkab Perhatikan Petani
- Apdesi Nilai, Musrembang Tingkat Kecamatan Gadingrejo tak Ubahnya Sebuah Dagelan
- Selain Laksanakan Program Pajali, UPT Dinas Pertanian Gadingrejo juga Miliki Program Unggulan
- Bupati Pringsewu jadi Narasumber di Acara Advocacy Horizontal Learning di Makasar
- Usulan tak Terakomodir, Aksi Walk Out Warnai Musrembang di Kecamatan Banyumas
- Dua Rumah Warga di Pekon Tulung Agung Rusak Setelah Tertimpa Pohon Akibat Guyuran Hujan
- Inspektorat Pringsewu Belum Tindaklanjuti Soal Dugaan Penyimpangan DD di Pekon Panutan
- Kasus Trafficking, Umumnya Dipicu Oleh Uang dan Ekonomi
- JMMPO Lampung Gelar Consultative Group Meeting
Dinas Pertanian Pringsewu Miliki Tugas Berat Dalam Membantu Bupati dan Wakil Bupati
GADINGREJO, CAHYAMEDIA.CO.ID - Dinas Pertanian memiliki tugas yang cukup berat dalam hal membantu bupati dan wakil bupati dalam urusan dibidang pertanian.
Selain itu, peningkatan sumber daya manusia (SDM) utamanya petani menjadi hal penting yang harus senantiasa dilakukan oleh Dinas Pertanian.
"Sebab, kemampuan para petani merupakan kunci keberhasilan dalam pembangunan dibidang pertanian di kabupaten pringsewu", ucap Bupati Pringsewu Hi Sujadi dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Asisten II Bidang Perekonomi dan Pembangunan Setdakab Pringsewu Johndrawadi., SE., MM., saat menghadiri acara pelepasan pegawai purna bhakti dan temu pamit pegawai dilingkungan Dinas Pertanian Kabupaten Pringsewu, Kamis (17/01/2019).
Sujadi juga mengapresiasi atas capaian kinerja yang sudah dilakukan para pegawai purna bhakti dalam urusan dibidang pertanian hingga sekarang.
"Kami atas nama pemerintah kabupaten pringsewu mengucapkan terimakasih atas pengabdian dan capaian kinerja selama ini", ujarnya.
Hadir dalam kesempatan tersebut Ir.Djunaidi Hasyim, mantan Asisten II Setdakab Pringsewu yang purna bhakti sejak Oktober 2018 lalu.
Kemudian, Kepala Bappeda Kabupaten Pringsewu Relawan, Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Ir. Tabrani Mahfi, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pringsewu Hasan Basri, serta mantan Sekertaris Dinas Pertanian Kabupaten Pringsewu Jatiwan, SP., MM yang dimutasi dan kini menjabat sebagai Kepala Irban II di Inspektorat Kabupaten Pringsewu.
Dalam kesempatan tersebut, sebagai ucapan dan ungkapan terimakasih, jajaran Dinas Pertanian memberikan cindera mata kepada mantan Asisten II Setdakab Pringsewu Ir. Djunaedi Hasyim.
Untuk diketahui, selain beberapa dari pegawai dilingkungan Dinas Pertanian yang memang purna bhakti seperti Ir. Pahlawan Akbar (Kabid Perkebunan) dan Barzan Madjid (Kepala UPT Dinas Pertanian Sukoharjo).
Rotasi dan mutasi juga terjadi terhadap beberapa Kepala Bidang (Kabid) seperti Kabid Sarana dan Prasarana (Sarpras) Maryanto yang kini menempati jabatan sebagai Sekertaris Dinas Pertanian Kabupaten Pringsewu.
Posisi dan jabatan yang ditinggalkan Maryanto, kini diisi oleh Rini Andalusia yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Pengairan pada Dinas PU PR Kabupaten Pringsewu.
Kemudian, Ali Hamidi, yang sebelumnya adalah Kabid Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH), kini menjabat sebagai Kabid Pengawasan pada Dinas Penanaman Modal Daerah dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMTSP) Kabupaten Pringsewu.
Jabatan sebagai Kabid TPH kini ditempati dan diisi oleh Dwi Sulistio yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Distribusi dan Cadangan Pangan pada Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Pringsewu.
Selanjutnya, Sugiyanto., SKM yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan (Keswan), yang bersangkutan dipromosikan dan kini menduduki jabatan sebagai Sekertaris di Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (DPMP) Kabupaten Pringsewu.
Posisi dan jabatan sebagai Kabid Peternakan dan Keswan di Dinas Pertanian yang ditinggalkan oleh Sugiyanto, kini diisi oleh Drh. Budi Pramono yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala UPTD Kesehatan Hewan Kecamatan Pagelaran.
Selanjutnya, Sunarwoto yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala UPTD Kesehatan Hewan Kecamatan Gadingrejo, yang bersangkutan juga dimutasi dan kini menjabat sebagai Kepala UPTD Balai Benih Ikan (BBI) Kabupaten Pringsewu. (Ful)
Berita Populer
- Perpisahan dan Temu Pamit Kepala SMAN 1 Waylima
- Polres Tanggamus Dalami Perkara Pengrusakan Rumah Ketua DPC AWPI Pringsewu
- POLRES MESUJI GELAR UPACAR PASUKAN OPS RAMADINIYA KRAKATAU 2017
- DAFTAR CALON SEMENTARA ANGGOTA DPRD KABUPATEN PRINGSEWU
- PONPES AL-MUNIR AL-ISLAMY BERIKAN KLARIFIKASI TERKAIT TUDUHAN DUGAAN PENCABULAN
Berita Terkait
- Dinilai Cukup Berhasil, Petani Ikan Asal Bengkulu Utara Belajar Budidaya Ikan Patin ke Pringsewu0
- Dinilai Cukup Berhasil, Petani Ikan Asal Bengkulu Utara Belajar Budidaya Ikan Patin ke Pringsewu1
- Tingkatkan Kinerja dan Kenyamanan Bekerja, Sujadi Minta Sekretariat Daerah jadi Contoh OPD Lainnya0
- Ketersediaan Pupuk di Musim Tanam Masih jadi Keluhan Petani di Kecamatan Gadingrejo0
- Pemkab Pringsewu Bersama OPD dan Lembaga Vertikal Gelar Rakor di Awal Tahun 20190
